KEAMANAN SISTEM KOMPUTER

20201 - Ganjil 2020/2021

Jurusan S1 Teknik Informatika

Fakultas Telematika Energi
 
Keamanan Sistem Komputer C3104319

Dosen Mata Kuliah: Desi Rose Hertina, S.T., M.Kom.

Nama: Yusril Nauvally Risky

NIM 201931085

Asal Daerah: Kabupaten Sidenreng Rappang (SIDRAP), Provinsi Sulawesi Selatan 

Lokasi sekarang: Kab. Gowa, Provinsi Sulawesi Selatan. 
(Kedua orang tua bekerja / Membuka usaha di Kab.Gowa)

Bismillahirrahmanirrahim. Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuh, Selamat siang, Salam sejahtera bagi kita semuanya, Om Swastiastu, Namo Buddhaya, Salam kebajikan. Pada blog perdana saya ini saya akan membuat identitas singkat saya dan alasan saya memilih jurusan Teknik Informatika di IT-PLN Jakarta.


Perkenalkan nama saya Yusril Nauvally Risky, dengan NIM 2019-31-085, dari jurusan Teknik Informatika. Saya lahir pada tanggal 10 April 2001 di Kabupaten Sidrap Provinsi Sulawesi Selatan

Alasan saya memilih jurusan IT (Teknik Informatika) di IT-PLN yaitu saya mau keluar dari Zona nyaman saya dan mencari tantangan yang baru, bukan hanya itu menurut saya Teknik Informatika menarik bagi saya karena untuk kedepannya segala kebutuhan menggunakan ilmu Informatika mulai dari revolusi industri yang mengganti tenaga kerja dengan mesin-mesin yang akan bekerja secara terus menerus dan juga berkembangnya teknologi komputer yang merubah menjadi revolusi digital/era digital. Maka dari itu sumber daya manusia yang menguasai teknologi akan sangat dibutuhkan.

Pengalaman saya selama kurang lebih 1 tahun berkuliah dijurusan (Teknik Informatika) IT-PLN, pastilah ada suka dan dukanya atau kesukaran dan kemudahan yang dialami. Dari sisi sukanya yaitu berhubung karena mahasiswa Institut Teknologi PLN itu rata-rata dari luar Jakarta atau mahasiswanya dari berbagai provinsi di Indonesia, maka sekarang saya mempunyai teman dari hampir setiap provinsi, dan juga dijurusan Teknik Informatika itu menurut saya kekeluargaannya sangat erat (Mungkin karena mahasiswanya sama-sama anak rantau ya). Kemudian dari sisi sukarnya dari saya pribadi yaitu saya sangat susah menerima materi dari dosen, karena Teknik Informatika ini memang bukan fashion saya tapi saya akan tetap bekerja keras untuk menerima semuanya karena ini adalah tantangan baru buat saya untuk keluar dari zona nyaman, apa lagi masa pandemi seperti ini saya sangat susah menerima materinya karena kadang gangguan internet atau jaringan terlebih lagi pada saat hujan.

Disetiap rasa putus asa yang menghampiri saya, saya selalu melibatkan kedua orang tua saya dengan cara menelfon mereka agar selalu tetap tenang dan bersemangat kembali, karena dari jerih payah mereka-lah saya bisa melanjutkan pendidikan saya sampai keperguruan tinggi. Bukan hanya itu foto mereka pun selalu saya tempel/pajang dimana tempat saya belajar seperti dimeja belajar yang ada dikosan, binder/buku tulis yang selalu saya bawa setiap berangkat kekampus dan juga wallpaper Handphonepun saya memakain foto mereka berdua, fungsinya untuk apa? Agar saya selalu ingat kepada mereka disaat saya lelah/hampir putus asa didalam belajar 

Untuk mata kuliah Keamanan Sistem Komputer (KSK) itu adalah mata kuliah yang ada disemester 5 berhubung saya baru semester 3 maka dari itu untuk mata kuliah KSK ini adalah mata kuliah pilihan (bukan wajib). Alasan saya memilih mata kuliah KSK sebagai mata kuliah pilihan yaitu karena sebelum saya KRS-an saya sempat berdiskusi dulu bersama kakak tingkat/senior-senior saya, dan rata-rata dari mereka menyarankan-kan saya untuk mengambil mata kuliah KSK karena katanya mata kuliah KSK itu adalah mata kuliah teori. Jadi, nggak terlalu susahlah untuk mahasiswa yang mempunyai kemampuan otak yang standar seperti saya hehe...


KEAMANAN SISTEM KOMPUTER

KEAMANAN adalah unsur yang menunjang rasa aman maka dari itu keamanan sangat penting agar terhindar dari kecelakaan atau suatu kejadian berbahaya lainnya. Adapun contoh nyata dari pentingnya keamanan khususnya dikomputer yaitu virus, spyware, dan serangan Brute-Force.

SISTEM adalah sekelompok komponen dan elemen yang digabungkan menjadi satu sehingga mempunyai suatu tujuan tertentu. Adapun contoh dari suatu sistem terkhusus terhadap komputer yaitu Hardware, Software, dan Brainware

Komputer adalah suatu alat elektronik yang mempunyai fungsi sebagai pengolah data dengan sesuai prosedur yang sudah dirumuskan. Adapun contoh dari adanya komputer yaitu Mudahnya dalam menyelesaikan suatu pekerjaan, sebagai sarana komunikasi, dan sarana belajar bagi pelajar.

Keamanan Sistem Komputer adalah keamanan yang dirancang sedemikian rupa guna untuk melindungi atau mengamankan kinerja dan proses didalam komputer itu sendiri atau bahasa singkatnya yaitu Keamanan Sistem Komputer melindungi komputer dari unsur yang tidak dibutuhkan atau unsur yang dapat membahayakan. 


Pada awal mula komputer muncul ukuran komputer itu sangat besar ukurannya, tidak hanya itu komputer juga sangat langka, dan juga mahal. Maka dari itu hanya perusahaan perusahaan tertentu saja yang bisa memiliki sebuah komputer. Sehingga perusahaan yang berhasil mendapatkan komputer sangat berambisi untuk mengembangkan keamanan komputer yang mereka miliki agar komputer mereka akan tetap aman, keamanan difokuskan pada fisik pembobolan, pencurian peralatan komputer, dan pencurian atau perusakan kemasan disk, gulungan pita, dan media lainnya. 

Pada tahun 1970-an teknologi komunikasi mulai berubah, dan cara itu komunikasi juga berubah, pengguna yang berhubungan dengan komputer dan data dapat bertukar informasi dengan menggunakan jaringan telefon. Seiring berkembangnya teknologi komputer, komputer akhirnya bisa merambah kebidang bisnis dengan memulai dengan mulai bisa menyimpan informasi secara online dan terkoneksi dengan jaringan secara bersama-sama. 

Dengan dimulainya komputer dengan jaringan untuk keperluan bisnis maka mulai muncul masalah keamanan komputer terutama menyangkut pencurian data dan informasi, sehingga masalah keamanan komputer tidak lagi terfokus pada masalah fisik dan lokasi tetapi ditambah dengan masalah kemanan dan data informasi 


Oke, sampai sini dulu blog dari saya. sampai jumpa pada blog selanjutnya. Jangan bosan bosan yooo... Wassalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuh :) 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KEAMANAN SISTEM KOMPUTER